Kenapa Allah Mencabut Lidah Ikan? Kisah dan Sejarah! - Quezzen

Jumat, 09 Desember 2022

Kenapa Allah Mencabut Lidah Ikan? Kisah dan Sejarah!

Kali ini kita akan bahas tentang kenapa Allah mencabut lidah ikan. Nah lidah merupakan salah-satu indera yang penting bagi kehidupan manusia. Fungsi dari lidah sendiri adalah mengecap makanan, sebagai indera perasa, mengunyah makanan, berkomunikasi, hingga menelan makanan.

Dari banyaknya fungsi lidah tersebut, sangat tidak terbayangkan jika kita tidak memiliki lidah. Akan tetapi tahukah kamu bahwa ada satu hewan yang tidak memiliki lidah? Ya, hewan tersebut adalah ikan. Ikan tidak dianugerahi lidah oleh Tuhan seperti binatang-binanatng yang lainnya.

Misteri  Allah Mencabut Lidah Ikan

Kemudian muncul pertanyaan bagaimana cara Ikan mengunyah makanan ya? Hal tersebut sepertinya masih menjadi misteri. Demikian ternyata ada sebab musabab Ikan tidak memiliki lidah.

Diceritakan oleh salah seorang sahabat Nabi dulu bahwa Nabi Muhammad pernah mengisahkan semua makhluk bersujud kepada nabi Adam, kecuali makhluk yang bernama Azazil.

Kenapa Allah Mencabut Lidah Ikan?

Azazil menganggap bahwa dia lebih mulia dan lebih tinggi karena diciptakan dari api, sedangkan Adam diciptakan dari tanah hingga Azazil enggan bersujud kepada nabi Adam.

Karena tidak mentaati perintah Allah, maka Azazil di usir dari surga hingga namanya berubah menjadi iblis dengan rupa yang buruk. Pada saat pertama kali keluar dari surga, Iblis turun ke laut dan bertemu dengan ikan.

Iblis menceritakan kekurangan hingga memfitnah nabi Adam kepada ikan. Iblis juga bilang bahwa Nabi Adam suka membunuh dan memburu binatang yang ada didarat dan juga binatang laut.

Mendengar kabar tersebut, ikan lantas menceritakan kabar tesebut dari mulut ke mulut hingga berita tersebut beredar. Karena hal tersebut, Allah kemudian membuat ikan tidak memiliki lidah.

Hikmah Kisah Allah Mencabut Lidah Ikan

Allah tidak menyukai orang yang menyampaikan berita yang belum tentu kebenarannya atau berita hoax. Hal tersebut tentu adalah hal tercela yang tidak boleh kita lakukan karena akan membuat kerugian.

Karena kisah tersebut, kita dapat belajar banyak hal yakni meski lidah tidak bertulang, tapi dapat membuat kejahatan, kezaliman, dan kebatilan yang luar biasa.

Dan pelajaran yang bisa kita ambil adalah bahwa jangan mudah menyebarkan berita tanpa ada konfirmasi terlebih dahulu. Meski berita tersebut benar, maka termasuk gibah, apalagi bila salah akan menjadi fitnah.

Jadi, sudah tahu kan kalau dulu kala ikan pernah memiliki lidah, akan tetapi karena termakan omongan iblis hingga menyebarkan hoax, maka jadilah ikan sekarang tanpa panca indera lidah. 

 

Baca Juga

0 Comment:

Posting Komentar


Top